HOT News

Sep 25, 2018

Jelang Pemilu 2019, Kapolsek Bungah Lakukan Rakor Kamtibmas Se- Kecamatan Bungah

Foto : Kapolsek Bunga AKP M. Said Sedang mengadakan Rakor Kamtibmas Se Kecamatan Bungah


GRESIK, DORRONLINENEWS.com - Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Bungah, Kepala Kepolisan Sektor Bungah Polres Gresik AKP Said, SH menggelar Rapat Koordinasi Muspika Kecamatan Bungah dengan Camat dan Perangkat Desa se-Kecamatan Bungah dan Panwaslu Kecamatan Bungah dalam rangka menghadapi Pemilu 2019 yang aman, damai dan sejuk, Selasa (25/9/18).

Hadir dalam giat tersebut Camat Bungah Drs. Kiki Nuryadi, Danramil Bungah kapten inf. Hendi, Ketua panwascam Abdul wahab sya'roni, Para Kasi Trantib dan muspika Kecamatan Bungah.

Kapolsek mengatakan rapat koordinasi merupakan upaya deteksi gangguan Kamtibmas menjelang Pilpres dan Pileg tahun 2019, sekaligus ajang silaturahmi jajaran Muspika dengan para Kepala Desa, Perangkat Desa dan sejumlah pengurus Partai di Kecamatan Bungah.

Dalam kesempatannya Kapolsek Bungah menghimbau seluruh yang hadir di aula Bungah ikut mensukseskan Pilkada dengan cara tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dan mengedepankan kebersamaan serta persatuan dan kesatuan.

Kami jajaran Polsek Bungah melakukan cooling system dengan penggalangan, pendekatan dan silaturahmi dengan sejumlah ormas, parpol dan kelompok pemuda, mudah-mudahan dengan pertemuan seperti ini terjadi hubungan baik dan Kecamatan Bungah tetap kondusif sehingga tercipta Pilpres dan Pileg 2019 aman, damai dan sejuk. (hum/lon)

No comments:

Post a Comment

Gresik Pemkab