Kepala Desa Banjarsari, Kecamatan Manyar Nur Hasan Bersama Istri usai dilantik
GRESIK, DORRONLINENEWS.com - Pasca dilantiknya Bupati Gresik dalam pilkades serentak 264 desa se - kabupaten Gresik di halaman Pemkab Gresik. Nur Hasan sebagai Kepala Desa Banjarsari kecamatan Manyar mengatakan akan memajukan Desanya dan meningkatkan perekonomian warganya dengan program Desa Banjarsari menjadi desa Mandiri.
"Dalam program ini kedepanya dengan membuat tempat wisata desa dengan ada wisata kolam renang anak - anak dan pasar desa."tuturnya kepada media. Selasa(10/9/2019).
Nur Hasan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Banjarsari masih memberikan kepercayaan dan amanah kepada kami dalam periode 2019 - 2025 yang ke tiga periode mengabdi menjadi Kepala dDesa Banjarsari.
Dan juga berpesan, mulai sekarang segala perbedaan mari kita lupakan jangan sampai ada saling benci membenci di antara kita semua.semuanya dari bagian demokrasi tidak ada nomor 01 - nomor 04 mari bersama sama memajukan desa Banjarsari."kata Nur Hasan.
Sementara itu, Imam Mahmudi Mengucapkan selamat kepada Nur Hasan menjabat kepala desa Banjarsari periode 2019 - 2025, semoga amanah dan bisa membawa banjarsari lebih baik lagi dan bisa menjadi desa mandiri."Ucap Ketua panitia pilkades. (dik)
No comments:
Post a Comment