Kedua calon kades menyampaikan visi dan misi bersama panitia
GRESIK, DORRONLINENEWS.com -
Panitia pemilihan kepala desa Beton, Kecamatan Menganti menggelar kegiatan tahapan penyampaian visi misi dan tanya jawab calon kepala desa yang dilaksanakan pada Kamis (25/07).
Bertempat di balai desa, kegiatan itu di hadiri dua cakades Beton Yaitu Titi Sari Era Widayati
dan Syamsul Arif S.Pd, BPD serta tokoh masyarakat.
Dalam kegiatan itu, pihak panitia mempersilahkan calon kades menyampaikan dan menjalankan visi misi maupun program kerjanya kedepan jika terpilih menjadi kades Beton periode 2019-2025.
Seperti visi yang disampaikan calon nomer urut 1 yaitu Titi Sari Era Widayati Terbangunnya tata kelola pemerintahan desa yang baik dan bersih untuk mewujudkan desa Beton yang adil, makmur, sejahtera dan bermartabat. Guna mewujudkan visi tersebut, dia akan melakukan beberapa langkah misi yang akan diterapkan. Dan dalam program kerjanya, Bu Era sapaan akrabnya akan langsung melibatkan masyarakat terutama dalam pengelolahan keuangan.
"Apabila dana tersebut turun, disini saya tekankan, saya tetap mengembalikan kepada masyarakat untuk mengelolahnya bersama BPD dan bersama pihak-pihak terkait". Ungkapnya.
Sedangkan calon nomer urut 2 Syamsul Arif dalam penyampain visi misinya menekankan bahwa dia akan memprioritaskan pembangunan jasmani dan rohani di desa ini. Untuk pembangunan rohani atau keagamaan, Syamsul akan terus melakukan hubungan silaturahmi antara ulama dan umara karena di desa ini penduduknya memeluk agama Islam dan Hindu. Selain itu, ada program penguatan lembaga pendidikan atau kegiatan bidang keagamaan.
Sedangkan pembangunan jasmani atau pembangunan fisik, Syamsul akan menerapkan beberapa langkah. salah satunya pelatihan dibidang IT, penerapan setiap kegiatan yang harus ada landasan hukum seperti perdes, seperti kegiatan rapat dusun yang dilaksanakan setiap tahun agar masyarakat bisa terlibat dalam pengawasan dan pembangunan desa, pemanfaatan sarana olahraga untuk pemuda desa supaya kenakalan remaja dapat dikurangi dan penguatan program BUMDes.
Ketua panitia pilkades Beton Sanusi S.Pd ketika dikonfirmasi mengaku lega karena kegiatan berjalan lancar, aman dan tidak ada halangan apapun. Sanusi mengatakan, tujuan utama penyampaian visi misi ini adalah supaya masyarakat tahu program kerja yang disodorkan para calon baik itu program jangka pendek, menengah atau jangka panjang dan yang paling penting dari kegiatan ini adalah pelaksanaan pilkades berjalan aman, tertib, aman, lancar dan damai.
Sanusi pun berpesan kepada para calon untuk apapun hasilnya nanti siap menerima dengan lapang hati.
"Siap menang dan siap kalah," tegasnya. (dil/lon)
No comments:
Post a Comment